Jumat, 21 September 2012

Baritan,, yang hampir dilupakan....

Baritan merupakan salah satu kekayaan khasanah budaya di Kabupaten Pacitan. Baritan merupakan upacara adat yang biasa dilaksanakan oleh warga masyarakat Kecamatan Kebonagung, khususnya Dusun Wati Desa Gawang. Baritan dilaksanakan dengan tujuan untuk memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa agar diberikan keselamatan lahir dan bathin, dijauhkan dari gangguan dan pagebluk penyakit.
Upacara adat ini diangkat dari tradisi pada zaman Ki Ageng Soreng Pati, abdi kinasih Ki Ageng Buwono Keling. Dikisahkan pada saat masyarakat tertimpa wabah penyakit yang berkepanjangan, Ki Ageng Soreng Pati memerintahkan masyarakat untuk melaksanakan kurban dengan menyembelih kambing jantan kendhit dan ayam tulak sejodho (sebagai sedekah bumi). Upacara adat ini dilaksanakan di perempatan jalan untuk memudahkan berkumpulnya warga yang berasal dari empat penjuru jalan. waktu pelaksanaannya pada siang hari saat matahari tepat di tengah bumi atau kurang lebih pukul 12.00 siang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar